Tentang Kontes Logo Hut BRI 127

  



Ya benar, pengalaman berharga yang dapat kita ambil adalah dengan KALAH dulu sebelum menjadi pemenang, bagaimana tidak? ini terjadi sama saya dan juga sama teman-teman desainer yang lainnya, dan ternyata??

Banyak protest oleh peserta (warga +62) 

Bagaimana tidak, pemenang desain logo BRI 127 adalah sebuah bentuk logo yang saya katakan bagus, sangat unik, pintar memilih ide, tidak terlalu rumit dan juga mudah diingat, dan memang dialah layak menjadi pemenangnya. Sekian banyak protes dari peserta yang ikut menyebabkan filosofi logo ini dianggap tidak sesuai dengan brief "makin muda(h)" (apa-apaan ini kok logo gini aja menang hehe) banyak yang berargumentasi bahwa logo ini tidak sesuai dengan tema yang diusung, dan ada orang dalam nya saut mereka :).


https://www.instagram.com/p/CjsavE4LUmB/?hl=id

Setelah saya pelajari dan telusuri ternyata yang membuat logo ini menang adalah bukan karna bentuk 127 yang menyerupai daun akan tetapi didalam logo 127 itu terbaca kata RI, silahkan dicermati dan ditelaah dengan seksama. Itulah yang membuat dia menang kontes sejumlah sekian juteee... :D.

Itulah mengapa kita jadi mengerti bahwa ikut kontes logo bukan cuma bagus saja desain logonya atau bisa dikatakan beda dari yang lain/keren, akan tetapi filosofi unik logo itu sendiri. Saran saya next kalau ada kontes lagi jangan hanya mengacu pada brieff, boleh saja mengacu pada brief itu sangat bagus, akan tetapi lebih bagus kita inisiatif untuk mencari brief yang unik lainnya, yang tentunya masih berkaitan dengan brief yang dibuat. 

dan ingat jangan Plagiat ya :D.

Ini tutorial hasil desain saya untuk kontes HUT BRI 127 :



Terus belajar, belajar tidak melihat umur, jangan salah mencoba, semoga sukses untuk kita semua. amin
Sekian dan terima kasih. 



Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Tentang Kontes Logo Hut BRI 127"

Post a Comment